Artikel
KEGIATAN POSYANDU REMAJA DESA KAUDITAN I BULAN FEBRUARI TAHUN 2023
28 Februari 2023 18:34:21
Administrator
142 Kali Dibaca
Berita Lokal
Selasa, 28 Februari 2023 bertempat di Kantor Hukum Tua Desa Kauditan I telah di laksanakan kegiatan posyandu remaja, para remaja yang mengikuti kegiatan ini mendapatkan pelayanan pemeriksaan dari kader posyandu remaja antara lain pengukuran tinggi badan, berat badan,dan tekanan darah. Para remaja juga mendapatkan edukasi bagaimana cara mencuci tangan yang baik dan benar dari UPTD Puskesmas Kauditan.
Untuk menunjang kesehatan, setiap remaja yang hadir diberikan support vitamin penambah darah, serta makanan tambahan.
Posyandu Remaja saat ini merupakan salah satu upaya pencegahan stunting dengan memastikan para remaja pada usia pranikah telah memiliki gizi yang cukup dan pengetahuan hidup sehat.